You are currently viewing Temukan Jasa Pindahan Kantor Terdekat Di Kota Anda!

Temukan Jasa Pindahan Kantor Terdekat Di Kota Anda!

  • Reading time:9 mins read

Hy sobat, kali ini min mau kasih tips nih bagi anda yang mau pindah kantor. Etsss…. bukan resign ya hehehehe…. tapi memindahkan lokasi kantor. Baik itu karena perusahaan yang sudah semakin berkembang dan mempunyai banyak karyawan. Atau karena lokasi kantor yang lama kurang strategis, Yups berikut tips memilih jasa pindahan kantor terdekat di kota anda.

8 Tips Dalam Memilih Jasa Pindahan Kantor Terdekat

Melakukan pindahan memang menjadi hal yang sangat merepotkan sekaligus melelahkan, apalagi untuk urusan pindahan kantor. Tentu tidak bisa Anda bayangkan bukan bagaimana jumlah barang-barang yang harus dipindahkan, apalagi jika kantornya sangat besar dan memiliki banyak lantai tentu saja membuat Anda merasa pusing untuk mengurusnya. 

Namun, semenjak hadirnya jasa pindahan kantor terdekat tentu hal ini mendapatkan banyak perhatian dari public karena layanan jasa seperti ini tentu sangat membantu sekali mereka yang ingin melakukan pindahan.

Untuk itu, sebagai informasi yang bermanfaat maka Anda harus bisa mengetahui pula tentang tips dalam memilih jasa pindahan kantor sehingga Anda tidak salah memilihnya. Apa saja itu, berikut dapat Anda simak informasinya seperti dibawah ini.

1. Mencari Informasi dan Rekomendasi Tentang Jasa Pindahan

Kini jika berbicara tentang layanan jasa pindahan kantor sudah sangat banyak sekali sehingga membuat Anda harus berhati-hati dalam memilihnya dengan tujuan untuk menghindari terjadinya hal-hal yang memang tidak diinginkan.

Oleh karena itu, sebagai langkah atau tips pertama maka Anda harus bisa mencari berbagai informasi dan rekomendasi yang tepat tentang jasa pindahan kantor.

Untuk caranya Anda bisa mencari informasinya melalui internet dengan menuliskan keyword tentang jasa pindahan kantor terdekat di google.

Setelah itu jika Anda sudah menemukan informasi maka perhatikan secara detail tentang penyedia layanan tersebut dan pastikan tidak mudah tergiur dengan harga yang murah.

Mengapa demikian? Karena jasa pindahan kantor yang terbaik dan terpercaya tentu tidak akan memberikan harga yang murah ataupun dibawah harga pasaran.

Nah, jika nantinya Anda masih bingung tentang hal ini maka Anda bisa meminta rekomendasi ataupun saran dari orang-orang terdekat Anda yang pernah menggunakan jasa layanan pindahan kantor.

Tak hanya itu saja, pastikan pula untuk mencari tahu apakah wilayah kantor Anda termasuk ke dalam cakupan wilayah yang dijangkau ataupun tidak sehingga hal ini dapat memudahkan proses pindahan kantor dengan mudah.

2. Melakukan Pengecekan Tentang Penyedia Layanan Pindahan Kantor

Setelah Anda menemukan penyedia layanan jasa pindahan kantor terdekat maka ada baiknya jika Anda dapat melakukan pengecekan terlebih dahulu tentang penyedia layanan jasa tersebut. Hal ini dilakukan agar meminimalisirkan kejadian yang tidak diinginkan ataupun penipuan yang dapat menyebabkan kerugian buat Anda. 

Selain itu, pastikan pula bahwa jasa pindahan kantor tersebut sudah termasuk ke dalam PT atau Perseroan Terbatas dan memiliki berbagai dokumentasi perusahaan, misalnya seperti SIUP (Surat Izin Usaha Perusahaan), TDP (Tanda Daftar Perusahaan), alamat yang jelas, nomor kontak yang dapat dihubungi, email hingga asuransi.

3. Mencari Informasi Mengenai Armada Transportasi yang Jasa Gunakan

Semua penyedia jasa layanan pindahan kantor tentu akan memiliki dan menyiapkan armada transportasi untuk dapat mengangkut semua barang-barang dari kantor lama ke kantor yang baru. Untuk itu, agar Anda bisa mengetahui dengan jelas semuanya terutama tentang armada yang akan digunakan.

Ada baiknya jika Anda mencari informasi tersebut dengan cara menanyakan kepada pihak jasa tentang jenis armada transportasi yang bagaimana yang nantinya akan digunakan.

Tujuan untuk mencari tahu tentang armada yang digunakan yaitu untuk menjaga barang-barang pindahan Anda agar tetap aman terutama pada saat di perjalanan hingga sampai ke tempat tujuan.

Nah, apabila nantinya Anda menemukan dan melihat armada transportasi yang digunakan tidak layak jalan. Maka Anda bisa mencari jasa pindahan kantor terdekat lainnya yang memiliki armada transportasi yang jauh lebih layak.

4. Carilah Informasi Tentang Waktu Dalam Proses Pengiriman Barang Pindahan

Saat ini memang ada banyak sekali perusahaan jasa pindahan kantor yang mengklaim bahwa jasa mereka bisa melakukan pengiriman barang-barang pindahan secara cepat dan tepat waktu.

Mengenai hal ini tentu sangat perlu untuk Anda mencari tahu, sebab untuk memindahkan barang-barang dari kantor lama ke kantor yang baru tentu bukan hal yang mudah, terlebih lagi barang kantor tersebut sangat banyak.

Jadi, sebagai tips dan saran maka ada baiknya jika Anda mencari tahu atau melakukan konsultasi terlebih dahulu kepada pihak jasa sehingga semuanya bisa jelas.

Selain itu, apabila nantinya barang pindahan belum sampai hingga waktu yang telah ditentukan atau dijanjikan maka Anda bisa melakukan komplain kepada perusahaan atau penyedia jasa tersebut dan meminta penjelasan mengapa barang Anda tidak bisa sampai tujuan pada waktu yang telah ditetapkan.

5. Cek Detail Tentang Estimasi Biaya 

Terlepas dari itu semua tentu pada poin ini sangat penting sekali buat Anda perhatikan secara detail. Sebab setiap perusahaan jasa pindahan kantor terpercaya dan terbaik tentu akan segera merespons mengenai permintaan estimasi biaya tentang barang pindahan Anda. 

Jadi, meminta estimasi biaya tersebut pada biasanya dapat Anda lakukan dengan cara memintanya melalui telepon ataupun email dengan memberikan berbagai informasi pindahan secara detail yakni mulai dari lokasi awal kantor, lokasi kantor yang baru hingga sampai jumlah kubikasi barang-barang pindahan.

Nah, dengan begini Anda nantinya bisa memperkirakan mengenai biaya yang akan Anda keluarkan untuk pindahan kantor. 

Tak hanya itu saja, setelah Anda meminta estimasi biaya tentang barang pindahan maka pihak jasa akan mengirimkan kepada Anda.

Jadi, melalui hal ini maka Anda bisa mengecek kembali estimasi tersebut dan pastikan semua barang-barang sudah masuk ke dalam hitungan.

Nah, apabila nantinya ada kesalahan ataupun kekurangan maka segera beritahukan kepada pihak jasa pindahan tersebut serta meminta kembali estimasi biaya yang baru.

6. Bandingkan Estimasi Biaya yang Ditawarkan Dengan Jasa Layanan Pindahan Lainnya

Apabila Anda sudah mendapatkan tentang estimasi biaya barang pindahan dari beberapa penyedia jasa pindahan lainnya maka Anda dapat membandingkan estimasi biaya tersebut.

Hal ini bertujuan yaitu agar bisa menemukan estimasi biaya sesuai dengan kebutuhan Anda, Untuk itu, ada baiknya memilih jasa pindahan kantor termurah yang dapat Anda sesuaikan dengan ketersediaan biaya dan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan salah satunya yaitu terjadinya pembengkakan biaya. 

7. Melakukan Survei

Pada saat Anda sudah menemukan para jasa untuk melakukan pindah kantor tentu para jasa tersebut akan melakukan survey ke kantor lama Anda terlebih dahulu untuk melihat dan mengecek kondisi barang-barang pindahan mulai dari jenis barang hingga menghitung biaya secara pasti. 

Tak hanya itu saja, pada biasanya pihak jasa juga akan memberitahukan kepada Anda tentang barang-barang apa saja yang dapat dipindahkan dan juga yang tidak dapat dipindahkan.

Biasanya barang-barang yang tidak bisa dipindahkan tentu membutuhkan peralatan khusus sehingga membutuhkan biaya tambahan.

Selain itu, disini Anda juga bisa melakukan konsultasi kepada pihak jasa terutama pada saat mengalami kendala dalam proses pindahan kantoran.

8. Beri Arahan Pada Saat Proses Pindahan Agar Tidak Terjadi Kesalahan

Untuk tips selanjutnya terutama sebelum proses pindahan berlangsung maka ada baik Anda bisa meminta nomor penanggung jawab dari jasa tersebut sehingga memudahkan Anda untuk melakukan koordinasi.

Pada proses ini Anda juga dapat memberikan informasi secara detail tentang arahan menuju lokasi kantor lama dan juga lokasi kantor yang baru.

Kemudian Anda juga bisa meminta para jasa untuk meletakkan barang-barang pindahan sesuai ruangan yang Anda koordinasikan sehingga barang-barang pindahan dapat tersusun dengan baik.

Jadi, itulah ada beberapa informasi yang dapat Anda lihat tentang tips dalam memilih jasa pindahan kantor terdekat. Semoga bermanfaat!

Butuh Jasa Pindahan Kantor? PT IKE Ahlinya Hubungi Sekarang!

Beri Penilaian